Metode Penjangkauan Jiwa
Penjangkauan
Jiwa-Jiwa Baru Di Suku Ketengban
Peneliti
dan tim misi PUFST, yang telah melakukan pelayanan penginjilan kepada orang-orang
di suku Ketengban. Setiap warga setempat yang sudah percaya kepada Yesus Kristus
sebagai Tuhan dan Juruselamat, supaya mereka menjadi saksi Kristus untuk orang-orang
yang tinggal di luar atau jahu dari suku Ketengban, agar mereka diselamatkan
melalui iman kepada Tuhan Yesus Kristus.
Berikut ini beberapa metode yang dianggap relevan/tepat untuk
dipergunkan oleh tim misi PUFST untuk melakukan pelayanan penginjilan adalah:
Pertama, membuat kelompok
belajar Alkitab dan tanya jawab Alkitab di setiap kampung, supaya semua warga
setempat mengambil bagian untuk ikut terlibat dalam belajar Alkitab, bersama dengan
tim misi dan warga setempat.
Kedua, mengajarkan tentang
Yesus dengan alat peraga, kepada orang-orang di suku Ketengban, supaya mudah diterima
dan dipahami, maksud dan tujuan yang disampaikan oleh tim misi PUFST.
Ketiga, mengadakan bible
game, untuk kaum muda dan remaja di setiap kampung, yang ada di suku Ketengban,
supaya mereka dapat belajar Alkitab melalui bimbingan dan arahan dari tim misi
PUFST, agar mereka memahami firman Tuhan dengan baik dan tepat.
Keempat, tim misi
PUFST, mengajarkan mengenai Allah, terutama adalah mengenai sifat-sifat khas Allah
dan karya-karya Allah bagi manusia, supaya orang-orang yang ada di suku Ketengban,
memiliki peningkatan pengenalan kepada Allah,
baik melalui pengetahuan maupun tindakan atau bukti iman.
Kelima, orang-orang yang di suku
Ketengban, supaya dapat meningkat pengenalan kepada Tuhan Yesus Kristus, dengan
demikian tim misi PUFST harus memperkenalkan Yesus Kristus yang adalah Tuhan dan
Juruselamat, bagi setiap orang yang percaya kepada-Nya.
Keenam, tugas dari tim misi
PUFST adalah memperkenalkan Roh Kudus kepada orang-orang yang ada di suku Ketengban,
supaya mereka mengenal pribadi Roh Kudus dan karya-Nya untuk kehidupan manusia,
agar pengenalan mereka mengenai Roh Kudus, dapat meningkat dalam kehidupan rohani,
supaya mereka lebih giat lagi mengutamakan Tuhan dalam kehidupan mereka.
Jadi,
untuk penjangkauan jiwa-jiwa baru yang ada di suku Ketengban, tidak hanya mengharapkan
tim misi PUFST, yang telah melakukan pelayanan penginjilan selama ini. Namun,
orang-orang di suku Ketengban, diberikan pemahaman tentang Alkitab dengan tepat,
supaya mereka juga ikut terlibat dalam pelayanan penginjilan untuk penjangkauan
Jiwa-jiwa baru.
Di sisi
lain, warga setempat memiliki kelebihannya bahwa, menguasai medan dan memahami
budaya, memahami bahasa dan mereka juga saling mengenal satu sama lain. Hal ini
akan membuat warga setempat yang bersedia untuk melayani sesama saudaranya akan
mempermudah untuk dapat terlayani dengan baik. Oleh sebab itu, orang-orang yang
ada di suku Ketengban yang sudah diberikan pemahaman, arahan, nasehat berdasarkan
alkitabiah supaya mereka dapat menyaksikan tentang Yesus Kristus yang adalah
Tuhan dan Juruselamat serta menyaksikan kasih Allah yang besar itu kepada orang-orang
yang ada di suku Ketengban, maupun yang ada di wilayah lain di sekitarnya.
Komentar
Posting Komentar